Babinsa Bantu Pengisian Air Sirkulasi Untuk Sumur Bor Ke Penampungan 

    Babinsa Bantu Pengisian Air Sirkulasi Untuk Sumur Bor Ke Penampungan 

    SUMENEP - Sudah dua pekan pengeboran sumber air bersih di Dusun Bulu Barat, Desa Batuputih Daya di lakukan oleh Kodim 0827/Sumenep.

    Proses pengerjaan terus di genjot bersama masyarakat dengan harapan mencapai titik sumber air. 

    Kali ini pengeboran sudah mencapai 82 meter. Ada beberapa kendala seperti tanah berbatu. Sehingga harus membutuhkan air sirkulasi untuk mempermudah pengeboran. 

    Babinsa Koramil 0827/15 Batuputih Serka Sunarko mengatakan bahwa setiap harinya membutuhkan sedikitnya 5 tangki untuk keperluan sirkulasi. 

    "Setiap hari harus di suplai air karena kondisi tanah berbatu, kita di bantu tangki dari BPBD, " ucapnya. Kamis (27/7/2023). 

    Menurutnya, pengambilan air tersebut di tempuh kurang lebih 5 km di Desa Badur, Kecamatan Batuputih. 

    Pihaknya juga mengatakan di musim kemarau ini ketersediaan air di Dusun Bulu Barat sangat minim, dirinya berharap pengerjaan sumur bor di segera rampung. 

    "Memang target awal 120 meter, mudah-mudahan di kedalaman 90 meter sudah keluar sumber mata airnya, " tutup Babinsa Serka Sunarko.

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Masuki Masa Purna Tugas, Anggota Polres...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Sumenep Gelar Jum'at Curhat Bersama...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad
    Panglima TNI Berikan Bantuan Sosial Kepada Anak-Anak Yatim Piatu di Bumi Marinir Cilandak
    Polri Lakukan Penyelidikan Terhadap Peristiwa Gugurnya  Anggota Polri Tertembak Saat Patroli di Yalimo
    Gantikan KRI DPN-365, KRI SIM-367 Emban Mandat MTF XXVIII-P/UNIFIL

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll