Sebanyak 79 Anak Mendapat Imunisasi Polio di Desa Langsar, Saronggi

    Sebanyak 79 Anak Mendapat Imunisasi Polio di Desa Langsar, Saronggi

    SUMENEP - Marak virus Polio melanda anak-anak di Indonesia, membuat Puskesmas Saronggi, melalui Polindes Langsar gerak cepat. Sebanyak 79 anak di Dusun Langundi Deje, Desa Langsar, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep di imunisasi.

    Polio merupakan virus yang dapat menyebabkan kelumpuhan. Akan tetapi virus ini dapat dicegah dengan imunisasi polio.

    Babinsa Koramil 0827/06 Saronggi Koptu Yohan Anang yang turut mendampingi Nakes mengatakan pelaksanaan SUB Pekan Imunisasi Nasional (SUB PIN) dalam Rangka Penanggulangan KLB Polio cVDPV2.

    "Polio ini kalau terlambat, akan lumpuh selamanya dan akan berdampak fatal kepada anak, " kata Koptu Yohan dalam keterangannya, Selasa (16/1/2024).

    Pihaknya mengatakan Imunisasi polio ditujukan untuk anak usia 0-7 tahun atau 7 tahun 11 bulan 29 hari.

    "Pelaksanaan imunisasi polio hari ini menyasar kepada anak TK, SD dan balita, seluruhnya 79 anak, " ujarnya.

    Koptu Yohan juga menghimbau kepada seluruh masyarakat di Desa Binaannya yang mempunyai anak agar sesegera mungkin di imunisasi polio. 

    "Pelaksanaan hari ini bergerak di tiga tempat, harapan kami ayo ibu-ibu yang memiliki anak yang belum di imunisasi agar di imunisasi, karena jika telat, ini akan menyebabkan kelumpuhan yang permanen, " harapnya kepada masyarakat.

    sumenep
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Jalin Silaturahmi Kapolres Sumenep Kunjungi...

    Artikel Berikutnya

    TNI Bantu Pengaspalan Jalan di Permukiman...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll